Bina kebugaran dengan lari jalan
Bina kebugaran dengan lari jalan
Kegiatan lari jalan mengambil start dari Makodim 0707/Wonosobo kekiri arah jalur Dieng ke kanan hotel Kresna, perempatan hotel Kresna lanjut ke selatan arah Plaza ke kanan menuju Makodim . Sebelum pelaksanaan lari jalan terlebih dahulu diawali dengan senam pemanasan di lapangan apel Makodim 0707/Wonosobo yang dipimpin oleh Bati Ops 0707/Wonosobo Serma Sutardi. Kegiatan pemanasan wajib dilaksanakan sebelum dan pelemasan sesudah melaksanakan kegiatan. Baik lari ataupun kegiatan yang berhubungan dengan fisik.yang bertujuan agar urat menjadi kendor dan menghindari dari hal yang tidak kita inginkan, seperti terkilir, kejang kaki maupun yang lain, kata Serma Sutardi.
Kegiatan ini
selain untuk melaksanakan jadwal Minggu Militer juga sebagai sarana untuk
membina kesehatan dan kebugaran badan bagi seluruh anggota Kodim 0707/Wonosobo.
Seperti yang disampaikan Bati Ops bahwa kegiatan ini janganlah dianggap sebagai
siksaan bagi prajurit, tapi lebih melihat pada hasilnya, karena dengan badan
yang sehat kita akan dapat melaksanakan tugas yang sudah menjadi tanggung jawab
kita sebagai prajurit TNI dengan baik, serta lebih bersemangat dalam menjalani
kehidupan kita sehari-hari. Disamping itu juga untuk menunjang samapta baik
periodik maupun untuk pelaksanaan UKP,tambahnya.
Kapten Czi Sarwiyono menekankan kembali “Kegiatan
ini bertujuan untuk menjaga dan meningkatkan ketahanan, serta kekuatan fisik
dan stamina agar anggota semakin prima,” “Lari jalanan berpakaian PDL dan bersenjata
ini sebagai sarana untuk meningkatkan serta memacu semangat prajurit, kegiatan
ini rutin dilaksanakan pada minggu keempat setiap bulannya,” . Menurutnya,
kondisi fisik yang prima bagi prajurit merupakan modal utama untuk melaksanakan
tugas, apalagi dengan tuntutan tugas dan kinerja untuk lebih profesional
sehingga dalam pelaksanaanya dalam setiap melakukan pekerjaan sesuai dengan
harapan dari Komando atas,ungkapnya.
Pendim
0707/Wsb
Komentar
Posting Komentar