Acara Penyambutan Kepulangan Relawan dari Lombok NTB
Acara Penyambutan
Kepulangan Relawan dari Lombok NTB
Acara penyambutan relawan dalam rangka membantu korban bencana alam
gempa di Lombok( NTB) dilaksanakan dihalaman Pendopo Kab Wonosobo yang di terima
oleh Asisten Administrasi Wonosobo Drs. Syamsul Ma'arif, Msi. Relawan berjumlah
40 orang Dpp Kapten Inf Sugeng H (Pasiter Kodim 0707/Wonosobo). Upacara
tersebut dilaksanakan pada hari Rabu tanggal 5 September 2018 pkl 15.30 WIB.
Acara
tersebut dihadiri oleh Asisten Administrasi (Syamsul Ma'arif MSi), Prayitno(Ka
BPPD Wonosobo), Kabag humas dan umum(Santoso Sos), Arif Sugiarto (Ka unit
Basarnas Wonosobo). Adapun Relawan yang berangkat yaitu, Kodim 0707/Wonosobo,
Relawan dari LPBI NU Wonosobo, BPBD Wonosobo, Relawan dari Muhamadiyah( MDMC),
dan SAR. Sarana tranportasi yang digunakan adalah Unit Bus Pariwisata Duane
Putra) dengan Nopol AA 1616 AP.
Asisten
Adminstrasi menyampaikan beberapa hal dalam sambutannya, Beliau mengatakan,
Yang pertama “Kepada semua relawan yang hadir disini marilah kita panjatkan
puji dan syukur atas kehadirat Tuhan yang Maha Esa karena atas karunia-Nya para
relawan dari Lombok NTB dapat pulang dengan selamat.” Yang kedua, “Saya ucapkan
selamat datang di Wonosobo dan berkumpul kembali bersama sama.”
Yang
ketiga, “Saya ucapakan juga banyak terimakasih atas tugas mulia yg kita emban
dan bersatu padu dalam tugas di Lombok. Untuk itu dari pemerintah Wonosobo
mengucapkan terimakasih dalam tugas mulia kemanusian dan sangat membanggakan Kab.Wonosobo semoga
amal baik kita disana dicatat. Karena barang siapa yg membantu orang yang
kesusahan dan menolong sesama manusia akan dicatat disana. Kita harus siap
setiap saat kalau ada kejadiaan dimanapun berada.” Sekian dan terimakasih, saya
mewakili Bapak Bupati mengucapkan selamat pulang dan kembali kerumah
masing-masing.
Pendim
0707
Komentar
Posting Komentar