Patroli Gabungan Kodim 0707 dan Polres Wonosobo



Patroli Gabungan Kodim 0707 dan Polres Wonosobo

Jajaran TNI – Polri di Wilayah Kota Wonosobo pada hari  Sabtu tanggal 29 Desember 2018 pukul 21.30 s/d. 00.00 menggelar Patroli Gabungan dalam rangka menciptakan kondisi stabilitas keamanan yang kondusif dan di Tempat-tempat yang di anggap rawan Peredaran Narkotika di sejumlah tempat hiburan.(31/12)

Patroli yang melibatkan personel Kodim 0707 Wonosobo sebanyak 4 personil, Polres Wonosobo 20 personil, kesbangpol 5 personil Satpol PP 4 personil dan 3 dari Wartawan, tersebutdengan menggunakan kendaraan Roda 2 maupun kendaraan Roda 4 yang dipimpin oleh Kompol Supanah (Wakapolres Wonosobo).

Tim bergerak dari titik start Polres Wonosobo kemudian melakukan Patroli ke titik-titik rawan terjadinya perkelahian antar kampung maupun tindakan kriminalitas lainnya dilanjutkan ke tempat hiburan. Dalam Patroli tersebut petugas gabungan melakukan Sweeping tempat-tempat penjualan minuman keras serta membubarkan aktifitas pemuda yang terlihat berkumpul sampai dini hari sambil mengkonsumsi miras karena ditenggarai merupakan potensi kerawanan dan dapat menjadi pemicu terjadinya keributan antar kampung maupun tindakan kriminal lainnya.

Sementara itu ditempat terpisah Lettu Cpl Tulus Widodo selaku Pasi Intel Kodim 0707 Wonosobo, saat ditemui awak media memberikan keterangannya bahwa kegiatan Patroli Gabungan sendiri rutin dilakukan dalam rangka Rawan Peredaran Narkoba, cipta kondisi di wilayah Kota Wonosobo sehingga diharapkan situasi wilayah senantiasa dalam keadaan kondusif. Selain itu juga Kodim 0707 Wonosobo melaksanakan fungsinya dibawah Korem 072 sehingga selain Patroli gabungan juga kerap dilaksanakan patroli rutin secara mandiri.

Dalam Patroli tersebut Lettu Cpl Tulus Widodo menyampaikan kepada masyarakat "apa bila ada tindak kriminal, atau keramain yang memicu tindak keributan harap segera melaporkan kepada aparat agar tidak main hakim sendiri,dan juga jika ada yang menjual minuman keras atau peredaran narkotika secepatnya melaporkan ke aparat untuk ditindak lanjuti.Pendim 0707

Komentar

Postingan Populer