Kodim Nggowes Bareng Bersama Bank Bawon
Kodim Nggowes Bareng Bersama Bank Bawon
Komandan Kodim 0707/Wonosobo Letkol Czi Fauzan Fadli terus
membudayakan aktivitas olahraga sepeda kepada khalayak umum. Mereka saling
bersinergi mengajak para perwira maupun anggota di satuannya masing-masing
berupaya memperkenalkan sepeda sebagai sarana transportasi yang paling baik
untuk lingkungan demi mencegah global warming. Adapun yang mengikuti acara
gowes kurang lebih 20 penggowes Rute yang di lalui dari stars makodim lanjut
arah Kalianget SPBU Krasak terus pertigaan Jawar ke Kiri, Pasar Mojotengah ke
kiri,langsung pertigaan Kejiwan ke kiri, tanjakan Tingring , pertigaan longrang
tembus Koramil Kota Putar Alun2 finish ke Kodim, dilanjutkan ke cofee morning
di Pawon Jaraksari, bersama Bank Bawon Wonosobo. Jumat (11/1)
Komandan menyebutkan, bersepeda merupakan salah satu
olahraga ringan yang mudah dilakukan masyarakat dalam segala usia. “Manfaatnya
bagi kesehatan sangatlah banyak, seperti membakar kalori, menghilangkan stres,
menciptakan suasana hati lebih positif, membudayakan pola hidup sehat serta
masih banyak lagi, yang intinya membuat tubuh lebih sehat. Juga agar mencegah
pemanasan global,” ujarnya, kemarin.
Letkol.CZI.Fauzan Fadli mengungkapkan, melalui Kegiatan Gowes Bareng ,
diharapkan akan membuat peserta menjadi lebih sehat dan bertambah bugar.
Kegiatan semacam ini perlu didukung bersama, dan perlu rutin digelar, sehingga
masyarakat bisa tumbuh menjadi masyarakat sejahtera yang mampu berdaya saing,
serta diharapkan mampu meningkatkan komitmen serta semangat mereka dalam ikut
membangun daerahnya.Pendim0707
Komentar
Posting Komentar