Sanitasi Mendorong Perubahan Perilaku Higienis
Sanitasi Mendorong Perubahan Perilaku
Higienis
Danramil
08/Sapuran Kapten Czi Sukriadi dan Babinsa Sertu Yoni Puspito menghadiri acara
Sosialisasi dan Koordinasi Pembuatan Prasarana Sanitasi tahun 2019 di Aula kantor kelurahan Sapuran.
Turut hadir dalam acara tersebut yaitu Wakil dari Camat Sapuran, Lurah
kecamatan Sapuran, Tim dari DPU, Puskesmas kecamatan Sapuran, Ketua RW ,
RT dan masyarakat sejumlah kurang lebih 100
orang. (13/03)
Sanitasi
total adalah kondisi ketika suatu komunitas tidak buang air besar (BAB)
sembarangan, mencuci tangan pakai sabun, mengelola air minum dan makanan yang
aman, mengelola sampah dengan benar dan mengelola limbah cair rumah tangga
dengan aman. Sedangkan sarana sanitasi rumah tangga atau sanitasi dasar yang
harus dimiliki meliputi sarana luang air besar, sarana pengelolaan sampah dan
limbah rumah tangga.
Sosialisasi
ini bertujuan untuk mengubah perilaku higienis melalui pemberdayaan masyarakat
dengan cara pemicuan untuk mendorong perubahan perilaku higienis dan sanitasi
individu dan masyarakat atas kesadaran sendiri dengan menyentuh perasaan,pola
pikir,perilaku dan kebiasaan individu dan masyarakat.
Menurut
Kapten Czi Sukriadi kesehatan merupakan faktor yang sangat penting dalam
penataan kehidupan bermasyarakat, oleh karena itu berbagai upaya dilakukan baik
oleh TNI dan Pemerintah untuk meningkatkan kesehatan, dimulai dengan usaha
prepentif secara individu, kelompok dan menyeluruh.
“Sosialisasi
ini adalah salah satu sanitasi total yang merupakan upaya bersama seluruh warga
masyarakat, dengan kader sebagai penggerak utama dan pertama,” ungkapnya.
“Kegiatan
ini sebagai upaya pemerintah untuk memberikan pemahaman kepada masyarakat
tentang pentingnya perilaku hidup sehat dalam kehidupan kita sehari-hari,”
imbuhnya.
Ia
menghimbau kepada masyarakat agar dapat menciptakan lingkungan yang sehat
menuju sejahtera dengan menjaga kesehatan baik pribadi maupun lingkungan dengan
membangun jamban keluarga yang sehat. Dan seluruh pemangku jabatan di Kecamatan
sapuran turut memberikan dukungan serta motivasi kepada warga masyarakat dalam
menjaga kesehatan lingkungan.
Sementara
itu Lurah Sapuran dalam sambutanya mengucapkan terimakasih banyak atas kegiatan
tersebut, dengan menyampaikan motivasi kepada seluruh Warga Masyarakat Kecamatan
Sapuran dalam menjaga kesehatan pada lingkunganya.
Pendim0707
Komentar
Posting Komentar