Upacara Dalam Rangka Memperingati HUT TNI Ke-73


Upacara Dalam Rangka Memperingati HUT TNI Ke-73

Upacara dalam rangka memperingati HUT TNI Ke-73 Tahun 2018 dilaksanakan di Alun Alun Kab. Wonosobo. Acara tersebut diikuti kurang lebih 600 orang. HUT TNI kali ini memiliki tema yaitu " PROFESIONAL TNI UNTUK RAKYAT". (08/10)
Komandan Kodim 0707/Wonosobo Letkol Czi Fauzan Fadli, SE selaku inspektur upacara membacakan amanat dari Panglima TNI (Marsekal TNI Hadi Tjahjanto S. I. P) yang intinya yaitu TNI bersama-sama berbagai komponen bangsa lainnya telah bekerja bahu membahu. Kita berupaya sekuat tenaga meringankan beban yang diderita saudara-saudara kita. TNI telah mengerahkan personel dan alutistanya untuk memberikan pertolongan pertama, melaksanakan evakuasi, menyalurkan bantuan, memberikan pengamanan, serta memulihkan sarana dan prasarana secara bertahap. Apa yang dilaksanakan di lokasi bencana, baik pengerahan personel maupun alutista, adalah sebagian dari bentuk profesionalisme TNI. Oleh karenanya sangat tepat apabila peringatan HUT TNI ke-73 tahun 2018 ini, mengambil tema profesionalisme TNI ntuk rakyat.
Profesionalisme TNI diwujudkan dalam pelaksanaan operasi dan kegiatan-kegiatan serta Iatihan TNI dalam rangka menjalankan tugas-tugas pokok. Sebagai alat negara, tugas TNI tidak lepas dari berbagai tantangan saat ini maupun di masa depan yang semakin kompleks. Perkembangan politik, ekonomi dan teknologi global, telah menciptakan ruang atau dimensi dan metode peperangan baru.
TNI sebagai satuan yang siaga di masa damai, harus membantu Pemerintah menanggulangi bencana yang terjadi di berbagai daerah seperti kejadian luar biasa gizi buruk di Asmat Papua, Ietusan gunung Agung di Bali, kebakaran hutan di Kalimantan dan Sumatera, gempa bumi di Lombok, dan saat ini gempa bumi di Palu. Tugas Iain yang tidak kalah pentingnya adalah, membantu Pemerintah dalam mengatasi aksi terorisme, penegakan hukum di laut, pengamanan wilayah udara, serta terlibat dalam pengamanan even-even strategis nasional dan internasional, seperti pengamanan Asian Games, Asian Para Games, dan pengamanan sidang tahunan lMF-World Bank di Bali.
Pembangunan TNI yang terstruktur dalam rencana Postur TNI dan Rencana Strategis TNI, pada tahun 2018 telah mencapai 61,9% target Minimum Essential Force (MEF). dan diharapkan pada akhir tahun 2019 akan mencapai 72% seperti target Pemerintah pada akhir Renstra 2015-2019. Berbagai jenis alutsista akan berdatangan pada akhir tahun 2019, seperti rudal Strartreak TNI AD, kapal selam TNI AL, pesawat CN 235 TNI AL dan TNI AU, serta pesawat tempur Sukhoi 35 TNI AU. Untuk pembangunan sarana prasarana dan pemenuhan alutsista, terus dilaksanakan di empat satuan baru, yaitu Divisi Infanteri 3/Kostrad di Pakatto Sulawesi Selatan, Koarmada III di Sorong, Koopsau l|| di Biak, dan Pasmar 3 di Sorong. Dalam waktu dekat juga akan diresmikan Pangkalan TNI Terpadu Natuna, sebagai pangkalan operasi TNI yang mengandung kekuatan tiga matra.
Dalam tugas-tugas selain perang, TNI juga terlibat dalam pengamanan pemilu. TNI berkomitmen untuk terus menjaga netralitas, dalam pelaksanaan pemilu tahun 2019. Kesuksesan pengamanan Pilkada 2017 dan 2018 menjadi batu pijakan dalam pengamanan pemilihan legislatif dan pemilihan Presiden tahun 2019. Salah satu kuncinya adalah tekad TNI untuk terus penjaga persatuan dan kesatuan bangsa, serta menjadi benteng bagi keutuhan NKRI. Demikian yang dapat saya sampaikan. Kepada seluruh Prajurit TNI dan keluarga besar TNI, di manapun saat ini bertugas dan berada, saya ucapkan ”Selamat Ulang Tahun ke 73” dan “Dirgahayu Tentara Nasional Indonesia", yang kita cintai dan banggakan bersama. Semoga Tuhan Yang Maha Kuasa Allah SWT, senantiasa melimpahkan kesehatan dan kekuatan serta petunjuk-Nya kepada kita sekalian, dalam melaksanakan tugas dan pengabdian kepada NKRI , yang sangat kita cintai bersama. Demikian amanat yang dibacakan oleh Dandim.
Setelah upacara selesai kemudian dilanjutkan dengan pentas seni dari Persit Kodim 0707/Wonosobo,  dan pemberian penghargaan penanggulangan kebakaran Sindoro Sumbing dari Bupati Wonosobo kepada BPBD Kab. Wonosobo dan devile seluruh peserta upacara.

Pendim 0707



Komentar