Babinsa Lakukan Pendampingan Pemberian Obat Kaki Gajah
Babinsa Lakukan Pendampingan Pemberian Obat Kaki Gajah
Anggota
Babinsa Koramil 04/Garung, Sertu Harno memantau dan mendampingi kegiatan pemberian
obat pencegahan kaki gajah kepada masyarakat di Desa Maron, Kec. Garung. (13/10)
Babinsa
menghimbau kepada masyarakat “Dengan adanya program pemerintah yang baik ini,
kita harus memanfaatkan dengan sebaik-baiknya supaya warga Kecamatan Garung
khususnya Desa Maron terhindar dari penyakit kaki gajah," ungkap Sertu Harno.
Lanjut
Sertu Harno mengatakan "Kegiatan pemberian program pencegahan penyakit kaki
gajah ini sangat penting untuk kita semua supaya terhindar dari penyakit kaki
gajah dan salah satu tugas aparat teritorial untuk di jadikan ajang komunikasi
sosial di bidang kesehatan di wilayah binaan. Ketelibatan anggota TNI dalam
kegiatan ini dijadikan momen untuk pendekatan dengan masyarakat guna untuk
semakin dekat dan meningkatkan hubungan antara aparat Teritorial dan lapisan
masyarakat yang ada di wilayah binaan," tandasnya.
“Kesehatan
menjadi salah satu hal penting dalam kehidupan manusia karena tanpa tubuh dan
jiwa yang sehat seseorang tak mungkin melaksanakan berbagai kegiatan. Karena
itu dikatakannya kesehatan itu penting dan menjadi hal utama dalam menunjang
pembangunan daerah, menjaga pertahanan dan keamanan dan berbagai aktivitas
lainnya,” jelas Sertu Harno.
Sementara
itu, salah satu warga masyarakat yang bernama Slamet selaku warga Desa Maron menyampaikan
bahwa dia sangat berterima kasih kepada aparat pemerintahan dan pihak kesehatan
yg di dampingi oleh Babinsa dari Koramil 04/Garung.
Selain
itu Slamet juga menyampaikan bahwa penyakit kaki gajah diDesa Maron sampai saat ini belum ditemukan dan guna
pencegahan penyakit kaki gajah tersebut masyarakat Desa Maron sangat antusias
hadir untuk memeriksakan diri guna
terhindar dari penyakit tersebut.
Pendim
0707
Komentar
Posting Komentar