Lomba PBB Memicu Kreatifitas
Lomba PBB Memicu Kreatifitas
Dalam rangka
memperingati HUT TNI Ke-73 Kodim 0707/Wonosobo mengadakan lomba PBB tingkat SMA
sekabupaten Wonosobo yang dilaksanakan di halaman depan gedung Sasana Adipura. Lomba tersebut diikuti oleh
19 regu dari SMA/MA/SMK se Wonosobo. Setiap satu regu terdiri dari 18 peserta
dengan lama waktu lomba selama 20 menit. (16/10)
Dalam sambutannya
Kapten Chb Mariyanto menyampaikan bahwa mempersiapkan generasi yang tangguh
untuk masa depan bangsa dan negara Indonesia adalah kewajiban kita semua. Generasi yang sehat jasmani dan rohani dengan
kepribadian Pancasila itu harus dikerjakan bersama – sama dalam rangka persatuan
dan kesatuan bangsa.
Menurut Kapten Chb Mariyanto, kegiatan lomba PBB dijadikan
sebagai upaya menanamkan kedisiplinan bagi generasi muda. “Kegiatan ini juga
untuk melatih diri sebagai pribadi disiplin yang punya kepekaan sosial yang
tinggi. Melalui ajang ini diharapkan menjadi sarana kompetisi untuk menguji
kedisiplinan, konsentrasi, kekompakan, kekuatan fisik dan mental,” ungkapnya.
Meski matahari telah
menampakkan sinarnya sampai di pelupuk mata, namun tidak mengurangi semangatnya
dalam memeriahkan peringatan HUT TNI ke-73. Meskipun belum diketahui pasti
hadiah yang akan diterima, itu pun bila dapat meraih juara dalam perlombaan.
Namun demikian, antusiasme dalam mengikuti pagelaran itu yang tidak ada
kejenuhan ataupun lainnya menunjukkan kekesalannya.
Lebih lanjut Kapten Chb
Mariyanto menyampaian bahwa kegiatan lomba bertujuan untuk membentuk karakter generasi muda yang
disiplin, loyal, bertanggung jawab dan cinta tanah air. Dalam setiap
pertandingan pasti ada yang menang ada juga yang kalah, jagalah sportivitas
bertanding. Kedisiplinan akan menunjang keberhasilan seseorang, moment ini sangat tepat di laksanakan. Agar
para siswa mempunyai jiwa disiplin, sikap yang tegap dan tegas. Untuk menjadi
disiplin awal mulanya harus di paksa, jika sudah membudaya akan terasa malu
jika tidak melakukan yang terbaik. Selain itu, kegiatan ini juga untuk meningkatkan
tali silaturahmi sekolahan satu dengan yang lainnya, guna untuk mempererat
persatuan dan kesatuan untuk saling mendukung.
Pelda Dahriyono selaku
salah satu juri menyampaikan saat ini kemampuan PBB antar SMA sudah merata. Ini
dibuktikan selisih nilai yang diperoleh sangatlah tipis, sehingga membuat juri
ekstra hati-hati dalam penilaian untuk menentukan sebagai juara. Peserta yang
menikuti cukup banyak sehingga pelaksanaan sampai sore.
Keluar sebagai juara I
dan II adalah SMA N 1 Wonosobo, dan SMA N 2 Wonosobo sementara MAN 2 Wonosobo
mendapatkan juara ke III. Sedangkan juara ke IV adalah SMK N 1 Wonosobo, dan
juara ke V adalah SMK Takhasus Wonosobo. Para pemenang lomba telah melalui 6
unsur penilaian seperti : gerakan dasar di tempat, gerakan berjalan, gerakan
perubahan arah, gerakan variasi, kerapian pakaian dan terakhir kedisiplinan.
Pendim 0707
Komentar
Posting Komentar