Tim Wasrik Itdam IV/Diponegoro Kunjungi Kodim 0707/Wonosobo

Tim Wasrik (Pengawasan dan Pemeriksaan) Itdam IV/Diponegoro dipimpin Letkol Inf Sutrisno beserta 6 orang anggota mengunjungi Kodim 0707/Wonosobo dalam rangka  melaksanakan pengawasan dan pemeriksaan terhadap program kerja yang dilaksanakan guna meningkatkan kinerja satuan dalam melaksanakan  tugas. (30/5/2022)


Pemeriksaan dilakukan secara berturut-turut mulai dari Staf Intel, Staf Personalia, Staf Operasi, Staf Teritorial, Staf Logistik yang dilaksanakan di Ruang Data Makodim.

Dalam kesempatan tersebut Letkol Inf Sutrisno mengatakan, kunjungan kerja tim wasrik Itdam IV/Dip ini dalam melaksanakan pengawasan dan pemeriksaan terhadap program kerja yang dilaksanakan guna meningkatkan kinerja satuan dalam melaksanakan tugas, karena kelemahan dan kekurangan yang ditemukan langsung diberikan solusinya oleh tim pemeriksa, sehingga pelaksanaan program kerja dan anggaran dapat tercapai sesuai dengan sasaran yang diharapkan, menghindari adanya kesalahan atau penyimpangan,Tegasnya.


Tujuan dilaksanakannya Wasrik kepada satuan jajaran Kodam IV/Dip adalah untuk mendapatkan data juga fakta di lapangan terhadap pelaksanaan program kerja baik program kerja yang telah berlalu maupun program kerja yang sedang berjalan untuk bahan evaluasi program kerja yang akan datang.


Untuk itu kepada para anggota saat diperiksa nanti tidak usah takut atau bingung, jawab apa yang telah dilaksanakan dan laporkan bila ada program yang belum dijalankan. Tidak usah ditutup- tutupi sehingga jika ada kesalahan atau kekurangan bisa diperbaiki untuk tahun ke depan lebih baik.


“Tugas Wasrik bukan semata-mata untuk mencari-cari kesalahan yang ada, namun Wasrik lebih bertujuan untuk kebaikan institusi kita bersama, agar kedepannya kinerja dan proses administrasi satuan semakin lebih baik sesuai yang diharapkan, sehingga nantinya apabila ada hal yang belum sesuai dengan sasaran, dapat dievaluasi guna perbaikan” tutup Ketua Tim.


Dandim 0707/Wonosobo Letkol Inf Rahmat yang diwakili Pasi Log Kapten Inf Sugeng Hariyanto  mengucapkan selamat datang kepada Itdam IV/Diponegoro beserta anggota. Selain itu, Kapten Inf Sugeng juga menyampaikan dengan kehadiran tim Wasrik memiliki arti penting dalam meningkatkan kinerja organisasi serta sebagai kontrol dan alat kendali bagi penyelenggaraan mekanisme kerja organisasi. 


“Ini menjadikan masukan penting bagi Kodim 0707/Wonosobo, apabila dalam wasrik ada temuan bisa dijadikan bekal untuk memperbaikinya. Hasil pemeriksaan tim tersebut merupakan koreksi untuk segera diperbaiki karena kinerja sebagai satuan kewilayahan dapat dilihat dari produk yang dihasilkan. Untuk itu kedatangan tim wasrik ini diharapkan bisa memberikan masukan kepada Kodim sehingga mampu memperbaikinya pada kesempatan berikutnya., pungkas Kapten Inf Sugeng.

Pendim 0707

Komentar