Sebagai Bentuk Penghormatan Terakhir Kodim Wonosobo Laksanakan Upacara Pemakaman Militer

Kodim 0707/Wonosobo melaksanakan pemakaman secara militer atas nama Serda  Supriyanto anggota Babinsa Koramil 06/Kertek Kodim 0707/Wonosobo bertempat di TPU Dusun Jetakan Bandunggede Kedu Temanggung. Dengan inspektur upacara Pasi Ter Kapten Inf Iwan Nafarin dan sebagai komandan upacara Lettu CPL Tulus Widodo. Serda Supriyanto meninggal dunia di RSUD  Temanggung karena sakit.  (09/05)


Dalam  kesempatan tersebut Dandim 0707/Wonosobo melalui Kapten Inf Iwan Nafarin mengucapkan ikut berbela sungkawa atas meninggalnya Serda Supriyanto.   Dan bagi keluarga yang ditinggalkan agar tetap tabah. Atas nama bangsa dan negara menerima  jasa-jasanya selama melaksanakan tugas yang diemban semasa hidupnya.  


“Bahwa pada hari Senin 9 Mei 2022 pukul 04.30 WIB almarhum Serda Supriyanto telah dipanggil menghadap sang pencipta karena sakit. Almarhum kita kenal selama hidupnya adalah sosok anggota TNI yang mempunyai dedikasi, loyalitas dan disiplin tinggi kepada masyarakat, bangsa dan negara serta TNI. Tentunya kepergian almarhum membuat sedih yang mendalam bagi kita semua terlebih bagi keluarganya. Namun hendaknya kesedihan itu jangan sampai berlarut-larut, marilah kita mendoakan semoga almarhum diampuni segala dosa-dosanya,” kata Kapten Inf Iwan Nafarin saat memimpin upacara persemayaman.


Saya atas nama keluarga besar Kodim 0707/Wonosobo dan satuan TNI AD mengucapkan terima kasih yang tak terhingga kepada semua pihak yang ikhlas membantu keluarga almarhum tenaga, pikiran, materiil dan lain-lain hingga saat ini semoga amal ibadah bapak/ibu mendapat balasan dari Tuhan YME diterima semua amal ibadahnya serta arwahnya mendapat tempat disisi Tuhan Yang Maha Kuasa. 

“Kita semua merasa kehilangan almarhum yang telah memberikan pengabdian terbaiknya pada Negara dan Bangsa, kepada keluarga yang ditinggalkan, mudah-mudahan diberikan ketabahan dalam menerima musibah ini dan semoga Tuhan Yang Maha Esa senantiasa melimpahkan petunjuk dan bimbingan-Nya”, pungkas Kapten Inf Iwan Nafarin.  

Pendim0707

Komentar

Postingan Populer