Babinsa melakukan Pembinaan Wanra


Menghadapi tantangan tugas yang semakin dekat dalam rangka menjaga keamanan masyarakat, Babinsa Koramil 06/Kertek melaksanakan pembinaan Perlawanan Rakyat (wanra)  pada pukul 07.30 s/d selesai di lapangan Desa Purbosono Kecamatan Kertek, Rabu (11/03).

Serda Supriyanto anggota Koramil 06/Kertek menjelaskan, wanra adalah warga masyarakat yang disiapkan dan dibekali pengetahuan serta ketrampilan untuk melaksanakan kegiatan pengamanan maupun kegiatan penanganan bencana. Kegiatan ini merupakan wujud pembinaan Koramil terhadap wanra sebagai binaan koramil yang bertugas untuk membantu dalam rangka menjaring informasi yang berasal dari lapangan di sekitar tempat mereka bekerja.

Sudah semestinya anggota Wanra sebagai binaan Koramil selalu mendapatkan pencerahan guna memelihara dan mengasah kemampuan wanra, kemampuan deteksi dini dan cegah dini merupakan hal yang wajib dimiliki oleh seluruh anggota wanra.

Kepala Desa Purbosono, Gono Sunoto menyampaikan wanra merupakan salah satu komponen cadangan yang potensial, karena keberadaannya mensupport tugas-tugas Koramil untuk menjaga stabilitas keamanan wilayah.

Kepada anggota wanra Koramil 06/Kertek Gono Sunoto berpesan untuk tetap menjaga solidaritas agar tetap solid dan mengedepankan profesionalisme dalam bertugas.Pendim0707

Komentar