Semangat Babinsa Membantu Penimbunan Jalan Yang Berlubang
Semangat Babinsa Membantu Penimbunan
Jalan Yang Berlubang
Anggota Koramil 02/Watumalang dipimpin Kapten Inf
Bintarto bersama muspika, relawan, Pemuda Watumalang,karang taruna Watumalang dan pelajar SMA Negeri 1 Watumalang serta Rawon
( Rakyat Wonosobo ) sejumlah kurang lebih
150 orang melaksanakan Kerja Bakti penimbunan jalan yang berlubang di
Dusun Limbangan sampai dengan Dusun
Wonikampir sepanjang 5 km. (08/02)
Penimbunan akses jalan yang berlubang tersebut menggunakan material pasir, semen
dan batu kricak, yang semua materialnya dari bantuan masyarakat. Kegiatan ini dilakukan
karena melihat kondisi jalan rusak mengganggu kelancaran dan membahayakan
keselamatan pengguna jalan. Badan jalan yang berlobang memungkinkan terjadinya
kecelakaan pengendera sepeda motor.
Terkait kehadiran Babinsa dalam perbaiakan jalan tersebut
Kapten Inf Bintarto menyampaikan hal tersebut sudah menjadi tugas Koramil yang
harus selalu siap membantu.
” Ini sudah menjadi tugas kami sebagai aparat kewilayahan
yang harus senantiasa membantu masyarakat yang sedang mengalami kesulitan
kapanpun dan dimanapun ” ungkapnya.
Ia juga mengungkapkan bahwa Karya Bakti yang dilakukan
tersebut merupakan salah satu bentuk kemanunggalan TNI dengan Rakyat untuk
meningkatkan kesejahteraan masyarakat serta membantu kesulitan-kesulitan rakyat
sehingga dapat membantu masyarakat menikmati akses jalan yang lebih baik.
“Keterlibatan TNI dalam kegiatan itu juga salah satu
pelaksanaan Delapan Wajib TNI, yakni membantu mengatasi kesulitan rakyat dan
mewujudkan kemanunggalan TNI dengan rakyat. “Kami mengharapkan jalan yang rusak
ini segera di bangun oleh pemerintah sedangkan kami hanya bisa membantu penimbunan jalan yang lubang berharap bisa mengurangi tingkat
kecelakaan bagi pengguna jalan,” tambahnya.
Harapan dari Danramil adalah Pemerintah Daerah lebih
tanggap melihat permasalahan yang ada di masyarakat. Jalan berlubang seharusnya
sehera diperbaiki, jangan menunggu ada korban berjatuhan baru ada tindakan.
Untuk itu, dengan adanya kerja bakti ini bisa membuka perasaan Pemerintah
Daerah untuk segera mengatasi permasalahan yang timbul di segala sendi
kehidupan masyarakat, khususnya perbaikan jalan.
Kades Limbangan Taat Lestari Widodo berharap, semoga
kegiatan ini menjadi contoh semua warga, jika ada persoalan harus ditangani
bersama-sama, sehingga ada jalan keluar yang baik. “Memperbaiki jalan dengan
menimbun sejumlah titik-titik jalan yang rusak merupakan kebersamaan yang
baik,” ujarnya.
Salah satu anak sekolah yang ikut serta membantu kerja
bakti ini mengaku bangga karena ia bisa bahu-membahu bersama aparat TNI
bergotong royong menimbun jalan yang rusak. Serta bisa mengenal lebih dekat
dengan para personel TNI. Ternyata setelah mengenal lebih dekat dengan TNI,
anggota TNI ramah, suka menolong dan peduli sesama.
Pendim0707
.
Komentar
Posting Komentar