Pra TMMD Lakukan Sasaran Pembuatan Jambanisasi
Pra TMMD Lakukan Sasaran Pembuatan Jambanisasi
Koramil
02/Watumalang mendampingi masyarakat Dusun Pagetan Desa Wonokampir Kec.
Watumalang dalam rangka Pra TMMD sasaran pembuatan jambanisasi dengan
target 200 jamban. (15/02)
Kegiatan
Pra TMMD Reguler 2019 ini adalah pendampingan dan bersifat membantu para warga
untuk pembuatan jamban, dan diharapkan dengan adanya jamban di setiap rumah
warga, kesehatan di masyarakat selalu terjamin
Pembuatan
jamban keluarga, sebagai salah satu sasaran fisik, bertujuan untuk membantu
mewujudkan lingkungan sehat, bersih dan nyaman guna meningkatkan derajat
kesehatan dan kesejahteraan masyarakat.
Danramil
02/Watumalang mengatakan, kegiatan ini merupakan program penyediaan sarana
sanitasi jamban sehat (hygiene sanitation) berbasis masyarakat sekaligus
meningkatkan kesadaran masyarakat untuk stop Buang Air Besar (BAB) sembarangan.
Danramil
menyampaikan “Diharapkan dengan jambanisasi ini masyarakat Dusun Pagetan akan
bisa lebih memahami pola hidup sehat di rumah masing-masing. “Program stop BAB
sembarangan dilakukan melalui kegiatan penyuluhan yang bersifat education untuk
memberikan ilmu pengetahuan kepada masyarakat akan pentingnya kesehatan
lingkungan dan pembuatan jamban,” terang Danramil.
“Kegiatan
seperti ini merupakan kegiatan sosial yang sangat baik, sehingga kita bisa
saling membantu dan bekerja sama bila melihat warga yang kekurangan,” ungkap Danramil.
Ia
menambahkan “Pembuatan jamban bagi keluarga di Dusun Pagetan ini tentu
manfaatnya akan dirasakan bagi penerima dan lingkungan secara umum. Diharapkan,
suksesnya jambanisasi akan mengubah pola hidup sehat lingkungan,” pungkasnya.
Pendim
0707
Komentar
Posting Komentar