Toko Swalayan Jadi Sasaran Serbuan Vaksin Kodim 0707/Wonosobo

Kodim 0707/Wonosobo kembali menggelar serbuan vaksinasi menyasar para pekerja toko swalayan dan masyarakat umum yang bekerja di area publik serta pengunjung. Sebagai upaya jemput bola vaksinasi dilakukan di  Toko Swalayan Trio, Senin (5/7/2021).


Vaksinasi yang dilaksanakan di Toko Swalayan ini merupakan rangkaian kegiatan serbuan vaksinasi Kodim. Kali ini target vaksin yang disediakan sejumlah 500 dosis. Peserta vaksin  cukup datang ke lokasi sambil membawa foto Copy KTP atau kartu vaksin. Kata Danramil 01/Wonosobo Kapten Inf Sugeng Haryanto yang langsung memantau jalannya vaksin.


Menghampiri para warga yang sedang mengantri,  Danramil juga terlihat memberikan sosialisasi kepada masyarakat akan pentingnya menerapkan protokol kesehatan. Terlebih saat ini Wonosobo jumlah orang yang terpapar Covid -19 saat ini terus meningkat.


Tujuan dari pelaksanaan vaksinasi toko swalayan ini adalah sebagai upaya terobosan Kodim untuk memudahkan masyarakat mendapatkan vaksin.  Masyarakat dan karyawan tidak perlu bingung cukup datang ke toko swalayan sambil belanja sekaligus mendapatkan vaksin baik dosis 1, 2 dan 3. Kata Kapten Inf Sugeng Hariyanto.


Selain melaksanakan serbuan vaksinasi di toko swalayan, Kodim 0707/Wonosobo saat ini juga melaksanakan vaksin di beberapa tempat secara bersamaan yaitu di Sumberwulan Selomerto dengan target 500 dosis dan di Mergolangu Kalibawang dengan target 350 dosis.  Dengan jenis vaksin Astrazeneca.


Danramil berharap masyarakat mendukung upaya pemerintah untuk menghambat laju penyebaran covid 19 yang saat ini khususnya di Wonosobo mulai meningkat lagi orang yang terpapar.  Tanpa dukungan dari  semua lapisan masyarakat sangatlah tidak mungkin upaya percepatan memutus mata rantai akan berhasil dengan baik.


Rofiq selaku supervisor operasional Toko Swalayan Trio menyampaikan banyak terima kasih kepada Kodim 0707/Wonosobo yang telah menyelenggarakan serbuan vaksinasi disini.  Dengan adanya kegiatan ini banyak manfaat yang dirasakan seperti karyawan dimudahkan mendapatkan vaksin sambil tetap bisa bekerja, para pengunjung toko juga bisa berbelanja sekaligus mendapatkan vaksin.  Ini sungguh merupakan terobosan yang sangat baik.

Harapannya adalah  kegiatan seperti ini agar bisa terus berlanjut, sehingga karyawan atau pengunjung yang saat ini belum bisa ikut vaksin bisa terlayani di kemudian hari, pungkas Rofiq.

Pendim 0707

Komentar

Postingan Populer