Danramil 08/Sapuran Peletakan Batu Pertama Pembangunan Mushola Al-Falah
Danramil 08/ Sapuran Kapten Inf Sutarto dan Babinsa Serda Slamet Taatno bersama masyarakat melaksanakan kegiatan peletakan batu pertama dalam rangka pembangunan mushola Al-Falah di Desa Sidodadi Sapuran. Rabu(02/02/22)
Danramil mengatakan, ”Pada hari Rabu 02 Februari 2022 kita bersama – sama ikut acara peletakkan batu pertama pembangunan musholla di lingkungan Desa Sidodadi. Semoga dengan adanya kegiatan ini cita – cita masyarakat memiliki tempat ibadah segera terwujud.”
Perlu diketahui bersama bahwa tempat ibadah (mushola/masjid) merupakan kebutuhan setiap Muslim. Dimana kita sangat dianjurkan untuk sholat berjamaah bagi kaum laki – laki. Untuk itu agar mushola segera jadi, kebersamaan dalam membangun terus dilaksanakan baik tenaga maupun yang lainnya.
Kami sangat bangga kepada masyarakat khususnya di Wonosobo. Semangat untuk membangun tempat ibadah sangatlah tinggi. Banyak tempat ibadah yang dibangun dengan megahnya. Semua ditanggung oleh masyarakat sekitar. Ini merupakan tradisi yang perlu kita dukung sehingga kebiasaan tersebut tetap terpelihara dan berimbas pada pembangunan fasilitas masyarakat yang lain, ujar Danramil.
Danramil juga berharap agar setelah di bangun nantinya rumah ibadah tersebut benar - benar dirawat dan banyak jamaahnya. Mari bersama - sama kita doakan kepada para panitia agar dalam pembangunan berjalan dengan baik, mudah mudahan dengan dibangunnya mushola Al-Falah ini dapat menambah iman dan taqwa kita semua utamanya warga setempat.
Kegunaan mushola sangatlah banyak, bukan saja untuk tempat sholat akan tetapi bisa digunakan untuk yang lain seperti tempat mengajar bagi anak – anak belajar ilmu agama, tempat musyawarah memecahkan permasalah di desa dan sebagainya. Semakin banyak kegiatan yang bisa dilakukan maka mushola tersebut akan semakin bagus. Untuk itu kepada takmir diharapkan lebih kreatif dan inovatif memaksimalkan penggunaan mushola nantinya, pungkas Danramil.
Pendim 0707
Komentar
Posting Komentar