Kampanye Lingkungan Aksi Penanaman Pohon

Koramil 03/Mojotengah ikut serta dalam acara kampanye lingkungan aksi penanaman pohon yang diselenggarakan oleh MTS Negeri 2 Wonosobo di Desa Wonokromo, Kecamatan Mojotengah, Kabupaten Wonosobo. Jum’at (19/11/21)


Turut hadir dalam acara tersebut, Camat Mojotengah, Polsek Mojotengah, Dinas Lingkungan Hidup, Perhutani, Perangkat Desa Wonokromo dan Kepala Sekolah MTS N 2 Wonosobo.


Danramil 03/Mojotengah Kapten Czi Sarwiyono mengatakan, pelaksanaan penanaman pohon adalah salah satu upaya mendukung program penghijauan yang dicanangkan pemerintah maupun TNI AD secara serentak di seluruh Indonesia melalui serbuan teritorialnya. Terjun langsung bersama masyarakat adalah kerja nyata aparat teritorial. “Kehadiran Babinsa di tengah – tengah masyarakat sebagai wujud peran aktif Babinsa dalam setiap pelaksanaan tugasnya,” katanya.


“Melalui penghijauan diharapkan dapat memberikan manfaat bagi keseimbangan alam. Menanam pohon sama juga dengan menghijaukan kembali alam, dengan demikian lingkungan akan menjadi sejuk, segar dan asri serta supaya tidak terjadi banjir dan longsor”.


“Tidak hanya itu saja melainkan masih banyak lagi manfaat yang diperoleh. Momen ini dapat juga sebagai wahana mengajarkan kepada generasi muda untuk mencintai alam, dengan mencintai alam maka kehidupan akan nyaman,” tambah Danramil.

Pendim0707

Komentar