Anggota Koramil 10/Selomerto Membersamai Kegiatan Penanaman Pohon

Anggota Koramil 10/Selomerto membersamai Forkompimca dan DLH Wonosobo melakukan penanaman pohon di Desa Adiwarno Kecamatan Selomerto, Senin (22/11).


Menurut anggota Koramil Selomerto Sertu Yudi S, bahwa kegiatan penanaman pohon ini bertujuan untuk penghijauan dan keindahan juga dapat mengurangi polusi udara serta memberikan manfaat bagi keseimbangan alam.

"Kegiatan tersebut sangat baik dilakukan dan memiliki banyak manfaat bagi lingkungan dan masyarakat," ujarnya.


Penghijauan ini merupakan salah satu program Pemerintah untuk melestarikan lingkungan serta pencegahan bencana alam seperti tanah longsor dan lainnya.

"Semoga pohon yang sudah ditanam ini akan bertumbuh besar dan bermanfaat bagi lingkungan masyarakat," harapnya.


Hadir dalam giat tersebut Camat bersama Sekcam Selomerto, DLH Wonosobo, APPEL Wonosobo, Kades Adiwarno, Penyuluh kegiatan, PKK setempat, PIKR dan anggota SAR RPB Selomerto.

Pendim 0707

Komentar

Postingan Populer