Babinsa Mojosari Koramil 03/Mojotengah Memonitoring Lonsor Pondasi Rumah Yang Baru Dibangun
Babinsa Mojosari Serda Mundakir menjelaskan hujan deras beberapa hari ini berdampak terjadinya longsor pondadi rumah toko yang baru dibangun milik warga Mojosari.
"Kejadian pukul 17.45 Wib terjadi longsor pondasi rumah/toko yang baru dibangun milik Kosim warga Mojosari," ujar Babinsa Desa Mojosari. Sabtu (13/11)
Tanah longsor tersebut dengan ketinggian 25 meter dan panjang 4 meter. Tidak ada korban dalam kejadian tersebut hanya kerugian material di taksir 50.000.000.
"Adanya laporan terkait tanah longsor dari warga, anggota Koramil Mojotengah dan Bhabinkamtibmas Mojosari langsung memonitoring tempat kejadian," tutup Serda Mundakir.(Pendim0707)
Komentar
Posting Komentar