Kodim Wonosobo bagikan masker ke Jamah Masjid

Kodim 0707/Wonosobo membagikan masker kepada jamaah shalat Jum’at di Masjid Jami’ Wonosobo.  Kegiatan ini dilakukan dalam rangka percepatan pemutusan mata rantai penyebaran virus Corona dan sebagai sarana himbauan kepada masyarakat agar selalu mematuhi protokol kesehatan dimanapun kita berada. (5/2)






Komandan Kodim 0707/Wonosobo Letkol Czi Wiwid Wahyu Hidayat memerintahkan jajarannya agar selalu melaksanakan kegiatan kampanye penyadaran masyarakat untuk mematuhi protokol kesehatan.  Salah satunya adalah tempat ibadah. 

“Ini sangat penting dilakukan karena peran serta masyarakat mematuhi protokol kesehatan merupakan kunci keberhasilan membrantas penularan virus Covid-19 yang terus bertambah jumlahnya.  Jika masyarakat tidak disiplin menerapkan protokol kesehatan maka sudah dapat dipastikan virus tersebut tidak tahu kapan akan berakhirnya dan berapa lagi yang harus menjadi korban.   Itu semua tentu kita tidak ingin hal tersebut terjadi” ungkap Dandim.

Mendapat perintah tersebut Pasi Ops Kapten Czi Sarwiyono bersama anggota melaksanakan kegiatan pembagian masker bertempat di Masjid Jami’ Wonosobo. Karena masjid tersebut merupakan masjid besar yang berada ditengah tengah kota dengan jamaah yang datang dari berbagai tempat.

Kapten Czi Sarwiyono menilai bahwa ketidakdisiplinan warga dalam mematuhi protokol kesehatan turut menjadi penyumbang semakin bertambahnya warga yang terkonfirmasi covid 19. Pasien sembuh dari covid-19 terus menunjukkan tren peningkatan dari waktu ke waktu. Namun penambahan jumlah warga yang terkonfirmasi positif covid 19 juga masih bertambah.

“Penegakan disiplin terhadap 5 M ( Memakai masker, Mencuci tangan, Menjaga jarak, Menghindari Kerumunan dan Mengurangi mobilitas ) di lapangan,  sebagai himbauan dan edukasi.  Jamah  dihimbau untuk selalu mematuhi Protokol Kesehatan 5M. Dengan   tujuan untuk mengingatkan para jamah untuk selalu mematuhi protokol kesehatan minimal dengan selalu memakai masker apabila keluar rumah dan selalu menjaga jarak atau menghindari kerumunan serta membiasakan diri cuci tangan setelah melaksanakan kegiatan, " pungkas Kapten Czi Sarwiyono.

Pendim0707

Komentar