Dandim Buka Rakor TMMD Reguler ke 110



Komandan Kodim 0707/Wonosobo Letkol Czi Wiwid Wahyu Hidayat membuka acara rapat koordinasi (Rakor) TMMD Reguler ke 110 bertempat di aula Makodim yang dihadiri instansi yang terlibat dalam kegiatan tersebut. (24/2)

Dalam kesempatan tersebut Letkol Czi Wiwid Wahyu Hidayat menyampaikan bahwa pelaksanaan TMMD Reguler ini hampir sama dengan TMMD Sengkuyung hanya saja yang membedakan adalah adanya perbantuan pasukan dari batalyon. Dalam kegiatan tersebut banyak angenda yang akan dilaksanakan seperti pengerasan jalan, pembuatan jembatan dan gorong – gorong, pembuatan poskamling, rehap mushola dan sebagainya.  Itu merupakan kegiatan fisik.

Sedangkan kegiatan non fisik meliputi penyuluhan bela negara, bahaya penggunaan narkoba, penyuluhan hukum, Wajadikdas, penyuluhan kesehatan dan masih banyak lagi.  Untuk itu kepada kepada instansi yang terlibat menyiapkan diri.  Atas bantuan tersebut Kodim mengucapkan banyak terima kasih atas perhatian dan kepeduliaanya. Pungkas Dandim.

Kasdim Mayor Czj Hanry Handoko menambahkan karena saat ini masih masa pandemi covid-19 maka kepada semua yang terlibat agar tetap memperhatikan protokol kesehatan.  Jangan sampai kita sembagai aparat pemerintahan memberikan contoh yang salah.  Mari kita tunjukan kepada masyarakat bahwa kita bisa melakukan aktifitas seperti biasa akan tetapi protokol kesehatan harus benar benar diterapkan.

Pendim0707

Komentar