Linmas Ujung Tombak Kamtibmas Desa


Anggota Koramil 03/Mojotengah Kodim 0707/Wonosobo Serda Supriyanto melatih anggota Linmas Desa Wonokromo.  Pelatihan Linmas ini dibuka oleh Camat Mojotengah Subandrio. (15/7)
Dalam pembukaannya Camat Mojotengah menyampaikan selamat terpilih menjadi anggota Linmas, karena tidak semua orang  bisa menjadi anggota Linmas.  Anggota Linmas merupakan aparat keamanan yang ada didesa.  Itu merupakan orang – orang pilihan yang mempunyai dedikasi tinggi dan rasa pengabdian ke masyarakat yang tidak diragukan lagi.



Sebentar lagi akan terjadi pesta demokrasi di Kabupaten Wonosobo yaitu pemilihan kepala daerah.  Dalam perhelatan tersebut peran anggota Linmas sangatlah penting di Desa.  Untuk itu kepada semua anggota Linmas diharapkan untuk berlaku netral.  Tidak boleh memihak salah satu kontestan.
Serda Supriyanto yang ditunjuk untuk melatih anggota Linmas memberikan pembinaan berupa pelatihan bela negara dan PBB. Disampaikan oleh Serda Supriyanto bahwa ikut menjaga keamanan desa itu merupakan salah satu bentuk nyata dari bela negara. Bela negara tidak harus memanggul senjata melawan musuh.  Untuk itu kepada anggota Linmas agar bersungguh – sungguh dalam menjalankan tugas diwilayah.
Sedangkan latihan PBB dapat membentuk seseorang menjadi lebih disiplin, karena disana orang di perintahkan untuk mematuhi perintah pimpinan. Dalam PBB juga diajarkan kita dalam melaksanakan perintah harus sesuai waktu yang telah ditentukan.  Jika itu semua diterapkan dalam kehidupan sehari – hari maka akan sangat baik sekali.
Manfaat yang lain dari PBB adalah melatih kita untuk menanamkan rasa kebersamaan, rasa persaudaraan. Karena dalam PBB gerakan kita harus sama baik dalam waktu maupun yang lainnya.
Pendim 0707

Komentar