KODIM SIAP BANTU AMANKAN LEBARAN





KODIM SIAP BANTU AMANKAN LEBARAN

Persiapan pengamanan lebaran untuk wilayah Wonosobo siap dilaksanakan. Hal ini ditandai dengan diselenggarakannya Apel Gelar Pasukan Operasi Ketupat Candi 2019 Polres Wonosobo dengan Tema " Melalui Apel Gelar Pasukan Ketupat Candi 2019, Kita tingkatkan Sinergi Polri dengan Instansi Terkait dalam rangka memberikan rasa aman dan nyaman dalam perayaan idul fitri Th.1440 H. Bertindak selaku Inspektur Upacara Kapolres Wsb AKBP Abdul Waras  didampingi Dandim 0707/Wsb Letkol Czi Fauzan Fadli dan Kajari Saiful Bahri. Dengan Komandan Upacara AKP Putri Nurcholifah. (28/5)
Dalam kesempatan tersebut Kapolres membacarakan amanat Kapolri bahwa Operasi Ketupat Tahun 2019, yang akan digelar selama 13 hari, mulai Rabu dini hari tanggal 29 Mei 2019, sampai dengan hari Senin tanggal 10 Juni 2019, memiliki karakteristik yang khas dibandingkan dengan operasi di tahun tahun sebelumnya. Operasi Ketupat Tahun 2019 akan dilaksanakan bersamaan dengan penyelenggaraan tahapan Pemilu Tahun 2019. Hal tersebut membuat potensi kerawanan yang akan dihadapi dalam penyelenggaraan Operasi Ketupat Tahun 2019 semakin kompleks.
Sejalan dengan hal tersebut. berbagai gangguan terhadap stabilitas kamtibmas berupa aksi serangan teror. baik kepada masyarakat maupun kepada personel dan markas Polri; berbagai kejahatan yang meresahkan masyarakat, seperti pencurian, perampokan, penjambretan, begal, dan premanisme; aksi intoleransi dan kekerasan, seperti aksi sweeping oleh ormas; gangguan terhadap kelancaran dan keselamatan transportasi darat, Iaut, dan udara; permasalahan terkait stabilitas harga dan ketersediaan bahan pokok; dan bencana alam. tetap menjadi potensi kerawanan yang harus diantisipasi secara optimal dalam Operasi Ketupat Tahun 2019.
Terus  pertahankan kesiapsiagaan dan kewaspadaan seluruh personel dalam menghadapi setiap potensi gangguan sepanjang penyelenggaraan operasi;  jaga dan pelihara soliditas dan sinergisitas seluruh komponen penyelenggara operasi. Hindari pelanggaran dan perilaku yang dapat mencederai keberhasilan pelaksanaan tugas, laksanakan setiap penugasan dengan penuh semangat, kebanggaan, dan tanggung jawab, demi keberhasilan pelaksanaan operasi.
Kapolri tidak lupa mengucapkan terima kasih dan memberikan penghargaan yang tinggi kepada seluruh personel dan pemangku kepentingan yang akan terlibat dalam Operasi Ketupat Tahun 2019. Teriring doa semoga perjuangan dan pengabdian yang Saudara wujudkan dalam pengamanan Ramadhan dan Idul Fitri tahun 2019, menjadi catatan amal ibadah di hadapan Tuhan Yang Maha Esa.
Tidak lupa, menjelang berakhirnya bulan suci Ramadhan, kepada seluruh personel yang terlibat dalam Operasi Ketupat Tahun 2019, saya mengucapkan:  “selamat hari raya idul fltrl 1440 H, mohon maaf lahir dan batin"

Letkol Czi Fauzan Fadli, SE Dandim 0707/Wsb dalam sambutanya menyampaikan bahwa perlu menjadi perhatian kita semua bahwa pada saat lebaran tiba terjadi pergeseran yang sangat luar biasa di seluruh Indonesia. Baik itu pergeseran manusianya, uang, dan lain sebagainya. Biasa orang menyebutnya Mudik.
Mudik terjadi hanya di Indonesia. Untuk itu Agar masyarakat bisa dengan aman dan nyaman dalam merayakan Hari Raya Idul Fitri. Ini membutuhkan penanganan yang ekstra. Untuk mengatasi itu semua dibutuhkan sinergitas   semua instansi pemerintah, swasta dan masyarakat agar bersama sama saling mendukung agar dalam pelaksanaan tugas tercapai dengan baik. Sehingga tercipta situasi yang aman di wilayah kabupaten Wonosobo dan sekitarnya.  Untuk itu Kodim 0707/Wonosobo selaku salah satu institusi negara siap membantu Polri dalam upaya menciptakan keamanan dan kenyamanan dalam pelaksanaan perayaan Idul Fitri.

Saiful Bahri selaku Kajari Wonosobo menegaskan dan mengaja mari kita ciptakan rasa aman di wilayah Wonosobo,  Keamanan merupakan tanggung jawab kita semua bukan tanggung jawab salah satu instansi saja. Tidak lupa kajari mengucapkan  Selamat Menunaikan Ibadah Puasa dan Hari Raya Idulfitri 1440 H.

Pendim 0707

Komentar