Wonosobo Bersholawat Sebagai Pamungkas Perayaan Hari Jadi ke 198
Rangkaian Peringatan Hari Jadi Wonosobo ke 198 ditutup dengan kegiatan Wonosobo Bersholawat dengan mengundang Habib Syech bin Abdul Qodir Assegaf dari Solo bertempat di alun – alun yang dihadiri puluhan ribu Syekher Mania dari berbagai kota. (27/7/2023)
Bupati Wonosobo dalam pembukaanya menyampaikan Wonosobo Bersholawat ini sengaja diselenggarakan untuk memenuhi permintaan masyarakat yang menghendaki saat peringatan hari jadi.
“Wonosobo Bersholawat merupakan kegiatan penutup dari rangkaian Hari Jadi Wonosobo ke 198. Sebagai pimpinan berusaha melayani keinginan masyarakat. setelah kemarin menyelenggarakan hiburan Denny Caknan sekarang Pemda mengundang Habib Syech. Sebab khususnya di Wonosobo penggemar Habib Syech sangatlah luar biasa” kata Bupati.
Bupati berharap masyarakat terhibur, yang terpenting adalah saat ini sudah memasuki tahun politik untuk itu persatuan dan persaudaraan tetap dijaga. Perbedaan pilihan hal yang biasa jangan sampai menimbulkan perpecahan.
Habib Syech saat memberikan tausiyahnya menyampaikan saat ini merupakan bulan Muharram. Bulan Muharram menjadi bulan pertama dalam kalender Hijriyah. Ini mengingatkan saat hijrahnya Nabi Muhammad SAW bersama Abu Bakar Sidiq yang bersembunyi di gua. Oleh sebab itu kita sebagai umatnya nabi sedikit demi sedikit mengikuti meniru sahabat nabi tersebut agar kita kelak mendapatkan syafaatnya besok di hari kiamat.
“Sebagai umat manusia tidak lepas dari masalah dan cobaan. Dalam menghadapi masalah agar kita serahkan kepada Allah SWT. Allah tidak akan memberikan cobaan diluar kemampuan kita. Untuk itu jika mendapatkan masalah maka ingatlah kepada sang pencipta. Dengan diserahkan semua permasalahan tersebut kepada sang khalik maka kita akan mendapatkan pertolongan dan kemudahan serta hati menjadi lebih tenang” kata Habib Syech bin Abdul Qodir Assegaf.
Dandim 0707/Wonosobo yang hadir dalam acara tersebut menyampaikan sangat senang dengan adanya acara Wonosobo bersholawat ini. Karena dengan adanya kegiatan ini banyak manfaat yang bisa dirasakan. Seperti menjadi ajang silaturahmi antara pejabat dengan rakyat, ataupun silaturahmi antar Syekher Mania.
“Wonosobo Bersholawat membawa berkah khususnya bagi masyarakat sekitar, disamping meningkatkan keimanan dan ketaqwaan, juga menjadi sarana perekat persatuan dan kesatuan sesama umat. Serta meningkatkan perekonomian masyarakat” pungkas Dandim.
Pendim0707
Komentar
Posting Komentar