Getuk Lindri Tulus Hasil Binaan UMKM Persit KCK Kodim 0707/Wonosobo
Seminar dan pembinaan UMKM yang dilakukan oleh Ny Erlina Rahmat Ketua Persit KCK Cabang XXVII Kodim 0707/Wonosobo terus dilakukan. Hal ini dilaksanakan saat mendampingi Dandim melakukan kunjungan kerja ke Koramil 12/Wadaslintang. (14/1)
Di sela – sela kegiatan tersebut Ketua Persit mendapat jamuan berupa getuk lindri karya Ketua Persit KCK Ranting 13/Wadaslintang. Setelah dicoba beberapa saat dari segi rasa dan tampilan Ny. Erlina menanyakan apakah ini sudah dipasarkan atau baru dikonsumsi sendiri. Jika belum sangat disayangkan karena layak untuk dijual.
Lebih lanjut disampaikan dalam menciptakan produk UMKM diusahakan memanfaatkan potensi yang ada disekitar kita. Itu merupakan salah satu keuntungan yang paling utama. Seperti di wilayah Wadaslintang ini yang memiliki produk pertanian berupa ketela, kelapa dan gula jawa.
Semua barang tersebut tersedia secara melimpah, dan sudah tercipta sebuah produk yaitu getuk lindri ini. Dari segi rasa sudah sangat layak untuk dijual dan berpotensi mendatangkan keuntungan besar. Produk getuk lindri ini tinggal membuat kemasan yang bagus dan memberikan merk sehingga bisa dikenal banyak orang.
Jika itu sudah tercipta untuk pemasaran tahap awal bisa dilakukan promosi melalui medsos ataupun setiap ada kegiatan ibu – ibu. Kita sudah mempunyai komunitas maka langkah pemasaran yang paling mudah adalah dari komunitas di lingkungan kita sendiri. Untuk merk Ketua Persit menyarankan nama ”Getuk Lindri Tulus”.
Ny. Iin Tulus Widodo selaku Ketua Persit Ranting 13/Wadaslintang melaporkan kepada Ketua Persit Cabang XXVII bahwa saat ini mempunyai usaha pembuatan getuk lindri yang terbuat dari ketela pohon hanya untuk acara keluarga saja. Sering ada permintaan dari teman - teman, akan tetapi belum tahu harus bagaimana memulainya.
Setelah mendapatkan pelatihan marketing UMKM ini kami akan mencoba membuat untuk dipasarkan. Dengan harapan bisa mendatangkan nilai ekonomi dan membantu kebutuhan rumah tangga, pungkas Ny. Iin Tulus.
Pendim 0707
Komentar
Posting Komentar