Berikan Rasa Aman dan Nyaman, Babinsa Koramil 05/Kejajar Dampingi Vaksinasi Anak SD

Dalam rangka mendukung vaksinasi Nasional guna memutus penyebaran Covid-19, Babinsa Koramil 05/Kejajar Serma Narwanto dan Serma Parjiman melaksanakan pendampingan pemberian suntikan vaksin Sinovac Dosis 1 yang diberikan kepada 220 siswa oleh sejumlah Nakes dari  Puskesmas Kejajar 1 kepada anak usia 6 – 11 tahun di SD Negeri Kejajar  Kecamatan Kejajar Kabupaten Wonosobo, Rabu (12/01/2022).


Kehadiran Babinsa dalam pendampingan ini bertujuan agar kegiatan berjalan aman dan tidak ada kendala yang terjadi.


Sementara itu, di tempat terpisah Danramil 05/Kejajar  Kapten Arh  Eko Purwanto   mengatakan bahwa, pihaknya akan terus selalu aktif mendukung vaksinasi di wilayahnya melalui para Babinsa dalam bentuk kegiatan pendampingan dan pengawasan terhadap pelaksanaan Vaksinasi”. Tegasnya.

Pendim0707

Komentar