Kodim Wonosobo Apel Luar Biasa, Cek Kesiapan Pasukan Pengamanan Nataru
Kodim 0707/Wonosobo
gelar apel luar biasa dalam rangka pengecekan pasukan pengamanan menjelang
perayaan Natal dan Tahun Baru. Dandim 0707/Wonosobo
Letkol Inf Rahmat langsung memimpinan apel
bertempat di halaman Makodim. (24/12)
Saat mengambil apel
Letkol Inf Rahmat menyampaikan bahwa mulai tanggal 24 Desember 2021 sampai
dengan 2 Januari 2022 Kodim memberikan bantuan pengamanan Natal dan tahun baru.
Dalam pengamanan ini Kodim membantu Polres. Untuk menciptakan kondisi Wonosobo
yang selalu kondusif sehingga masyarakat yang merayakan menjadi tenang dan
khusuk dalam melaksanakan ibadah.
Lebih lajut disampaikan dalam untuk sementara
wilayah Wonosobo masih aman dan kondusif, akan tetapi sebagai aparat keamanan
harus selalu waspada. Sebab keamanan bisa suatu saat berubah. Untuk itu kita sebagai aparat keamanan tidak
boleh membiasakan keadaan sehingga kita terlena. Untuk itu infomasi sekecil apapun harus kita
cermati dan dianalisa sehingga tidak menimbulkan masalah yang lebih besar.
Dandim mengingatkan
karena Kodim dalam pengamanan hanya bersifat membantu Polres dan Pemda dalam
mengamankan perayaan ini maka kepada anggota dalam menyelesaikan masalah
kedepankan unsur Polisi. Kodim hanya mendampingi
saja tidak boleh masuk terlalu ke depan.
Dan juga karena hanya membantu Polres juga tidak boleh apatis artinya
tidak peduli dengan keadaan akan tetapi ikut berusaha menciptakan kondusifitas
wilayah Wonosobo agar selalu terjaga.
“yang
tidak kalah penting dalam melaksanakan pengamanan dilapangan a, agar selalu
mengedepankan pendekatan secara humanis, terhadap warga masyarakat. Selain itu,
anggota juga harus menghindari sikap arogan, yang nantinya justru akan
merugikan nama Satuan dan Instansi TNI “
Karena saat
ini masih dalam masa pandemi Covid – 19 maka kepada masyarakat agar sebisa
mungkin mengurangi aktifitas diluar rumah, selalu menjaga protokol kesehatan
dan untuk tahun baru dihimbau tidak membuat acara diluar rumah. Sehingga Covid-19 bisa segera hilang dari
wilayah kita, pungkas Dandim.
Komentar
Posting Komentar