Pak Arman Ucapkan Terima Kasih Kepada Wasev
Ketua Tim Pengawasan dan Evaluasi (Wasev) TMMD Brigjen TNI Toto Nurwanto. S.I.P, M.si, Kamis 18 Maret 2021 didampingi Komandan Kodim 0707/Wonosobo Letkol Czi Wiwid Wahyu Hidayat selaku Dansatgas TMMD Reguler Ke-110 TA. 2021 Kodim 0707/Wonosobo meninjau perkembangan pekerjaan rehab (Rumah Tidak Layak Huni) di salah satu warga atas nama Pak Arman Fadli warga Dusun Kasiman Rt.6 Rw.4 Desa Gemblengan Kec. Garung Kabupaten Wonosobo. Sabtu (20/03/2021).
Pak Arman Fadli yang kesehariannya seorang petani mengatakan sangat berterimakasih pada TNI, utamanya para Satgas TMMD Reguler Ke-110 Kodim 0707/Wonosobo yang sudah memperbaiki rumah tempat tinggalnya. Tidak dipungkiri, berkat adanya TMMD ini dari Kodim Wonosobo itu, rumah Arman yang semula sangat tidak layak untuk dihuni kini sudah lebih pantas menjadi tempat tinggal.
‘’Rumah saya sebelumnya selalu bocor apabila hujan dan bagian dalamnya selalu basah,’’ tutur Arman kepada Brigjen Toto dan Dandim.
Saat mendatangi sasaran RTLH Brigjen TNI Toto Nurwanto mengaku tersentuh dengan program TMMD Reguler Ke-110 Kodim 0707/Wonosobo, "Program ini memang luar biasa dalam mewujudkan rumah tidak layak huni bagi rakyat", puji Brigjen.
Dalam kesempatan itu, Ketua Tim Wasev Mabes TNI, Brigjen TNI Toto Nurwanto. S.I.P, M.si, mengatakan, program rehab RTLH pada TMMD Reguler ke-110, merupakan wujud kepedulian TNI terhadap warga yang kurang mampu.
“Dengan dibangunkannya rumah yang lebih layak seperti ini hendaknya penerima bantuan dapat merawat dan semoga dapat meningkatkan kesejahteraan dan kesehatan masyarakat,” ungkap Ketua Tim Wasev.
Pendim0707
Komentar
Posting Komentar