Babinsa Gagas Lomba Poskamling Antar RT
Menjaga keamanan lingkungan bukan tanggung jawab aparat keamanan saja, akan tetapi merupakan tanggung jawab semua warga masyarakat. Demikian penyampaian Sersan Hananto Babinsa Koramil Mojotengah dalam acara lomba Siskamling tingkat Kelurahan Andongsili Mojotengah. (9/12)
Sersan Hananto menjelaskan bahwa kriteria lomba poskamling meliputi tempat poskamling, alat sarana komunikasi; call center; alat kelengkapan ronda; - nilai tambahan dan inovasi dan gotong royong dan kebersamaan. Dengan diikuti 22 RT yang terbagi dalam 4 dusun yaitu Dusun Andongsili, Karangsari, Panggrungan dan komplek perumahan di wilayah Andongsili.
Harapan diadakan lomba poskamling ini adalah bisa memicu semangat warga untuk menjaga lingkungan dari ancaman gangguan Kamtibmas. Kriteria penilaian meliputi kelengkapan pos ronda, keaktifan masyarakat dalam pelaksanaan pos ronda, dan peran serta masyarakat dalam pelaksanaan siskamling.
Pos Keamanan Lingkungan merupakan potensi pengamanan swakarsa yang berasaskan budaya kepaguyuban dan gotong royong. Khusus di pemukiman perlu dilestarikan dan ditumbuh-kembangkan budaya kebersamaan ini. Masyarakat diajak untuk meningkatkan kondusivitas keamanan di daerah agar warga merasa nyaman dan aman dengan digelarnya ronda malam. Ia juga berharap lomba dapat memicu warga dalam menjaga situasi Kamtibmas yang aman, nyaman dan kondusif.
Sekaligus untuk membangkitkan kesadaran masyarakat dalam partisipasinya dibidang pengamanan dan ketertiban, ini merupakan potensi pengamanan swakarsa yang perlu dilestarikan dan ditingkatkan guna menumbuh kembangkan sikap mental, kepekaan dan daya tanggap setiap warga dalam mewujudkan kemanan dan ketertiban lingkungan, menciptakan kondisi.
Lebih lanjut disampaikan Sersan Hananto bahwa kegiatan tersebut merupakan suatu bentuk Kepedulian guna mengugah kembali semangat kebersamaan akan tanggung jawab bersama di lingkungan masyarakat, rukun tetangga atau lebih akrab di kenal dengan Pam swakarsa. Kegiatan Pam Swakarsa dengan menggalakkan kembali pos-pos ronda dalam rangka menciptakan situasi aman, nyaman dan tentram di lingkungan masyarakat merupakan bentuk partisipasi aktif masyarakat dalam hal bela negara.
Babinkamtibmas Bripka Johan menambahkan Polsek memberikan motivasi dan semangat kepada warga agar mengaktifkan kembali kegiatan Siskamling di tengah masyarakatnya padat penduduk perkotaan sebagai langkah pencegahan terhadap segala bentuk gangguan Kamtibmas yang dapat merugikan bagi masyarakat.
Masih menurut Bripka Johan beberapa kriteria penilaian dari rangakian lomba pos Kamling tersebut adalah lebih kesarana dan prasarana Poskamling, buku administrasi seperti daftar hadir ronda, kebersihan serta tingkat keamanan di RT atau RW tersebut. Selain itu perlengkapan beserta administrasinya, personil ronda termasuk fungsi dan tugasnya masing-masing, pengecekan cara membunyikan kentongan dan simulasi penangkapan pencuri oleh petugas jaga ronda.
Kepala Kelurahan Andongsili Sukardiana mengucapkan banyak terima kasih kepada Babinsa yang telah memberikan gagasan tentang diadakannya lomba poskamling ini. Dengan adanya lomba ini banyak manfaat yang dirasakan oleh masyarakat seperti semangat untuk melaksanakan ronda jadi meningkat lagi. Mereka juga menjadi lebih tahu tentang aturan dan perlengkapan yang harus ada di poskamling. Muncul sifat untuk berlomba sebaik mungkin di poskamling dan masih banyak lagi manfaat yang langsung dirasakan sejak diadakan lomba ini.
Adapun yang menjadi juara dalam lomba poskamling tingkat Kelurahan Andongsili adalah Juara 1 RT 03, Juara 2 RT 07 dan juara 3 RT 04. Mereka berhak atas tropi dan uang pembinaan. Adapun penyerahan hadiah akan diserahkan saat pelaksanaan Musrenbang.Pendim0707
Komentar
Posting Komentar