Demi Keselamatan Kodim Wonosobo Gelar Pemeriksaan Kendaraan
Kodim 0707/Wonosobo secara rutin menggelar kegiatan pemeriksaan kendaraan bermotor khususnya sepeda motor dinas. Acara dipimpin oleh Letda Inf Giyarto Dan Unit Intel, didampingi Provos, Staf Intel dan Log bertempat di halaman Makodim. (12/9/2022)
Letda Inf Giyarto saat pengecekan kendaraan menyampaikan pemeriksaan ini dilaksanakan secara berkala sebagai bentuk peringatan kepada para pemegang kendaraan agar selalu memperhatikan kendaraannya mulai dari kelengkapan surat menyurat seperti SIM, STNK, KTA. Disamping surat menyurat juga pengecekan kondisi kendaraan mulai dari ban, lampu, spion dan sebagainya.
Ini sangat penting dilakukan mengingat para anggota harus terjun ke masyarakat yang kondisi wilayahnya banyak medan cukup berat. Dengan kondisi tersebut maka membutuhkan kendaraan yang selaku prima sehingga bisa melaksanakan tugas dengan lancar tanpa ada halangan. Apalagi saat ini curah hujan di Wonosobo cukup tinggi, sering terjadi bencana yang tidak mengenal waktu.
“Kita lakukan kegiatan ini dengan tujuan untuk menekan dan mengurangi serta mencegah terjadinya kecelakaan dan pelanggaran lalu lintas, juga untuk membudayakan disiplin berlalu lintas bagi seluruh prajurit Kodim 0707/Wonosobo.
Pengecekan dilakukan untuk mengetahui kondisi dan kelengkapan kendaraan dinas, yang lebih penting kegiatan ini dilaksanakan guna meminimalisir terjadinya laka lalin yang dapat merugikan diri sendiri maupun satuan”, ujar Dan Unit.
Dengan adanya pengecekan seperti ini harus selalu dilakukan dengan tujuan memantau, mencegah dan segera mengambil tindakan dengan tepat terhadap gejala maupun kerusakan yang mengarah pada terjadinya kerugian personel dan materiil satuan sehingga usia kendaraan bisa lebih lama, pungkas Letda Inf Giyarto.
Pendim0707
Komentar
Posting Komentar