Ketua Persit Ajak Kaum Perempuan Wujudkan Keluarga Berkualitas

Puncak Peringatan Hari Kartini ke 143 tahun 2022 tingkat Kabupaten Wonosobo bertempat di Pendopo Bupati.  Tema yang diusung kali ini adalah “Perempuan Berdaya Untuk Keluarga Berkualitas” (21/4/2022).


Ketua Persit Cabang XXVII Ny. Erlina Rahmat yang hadir dalam acara tersebut mengajak kaum perempuan untuk selalu berupaya mewujudkan keluarga yang berkualitas.  Sebab peran perempuan dalam keluarga sangatlah dominan dalam mengantar anak – anak menuju kesuksesan.

Seiring dengan kemajuan jaman peran perempuan saat ini sudah banyak yang sejajar kaum laki-laki. Agar bisa berbuat dan bertindak maka kaum perempuan harus menyiapkan dirinya dengan kemampuan yang memadai dan didukung dari keluarga. 


Ny. Erlina mengingatkan, saat beraktivitas diluar sebagai kaum perempuan tetap meluangkan waktu untuk keluarga.  Seberhasil apapun diluar apabila keluarga tidak harmonis maka itu akan sia – sia. Untuk itu perlunya komunikasi dalam keluarga sangatlah penting.

Ny. Diah Afif dalam sambutannya menyampaikan  Peran perempuan janganlah stagnan, namun dengan jiwa dan semangat progresifitasnya, perempuan mampu berkarya, berinovasi, dan berkontribusi untuk lingkungan melalui potensi yang dimiliki masing-masing. Sentuhan sensitivitas perempuan menjadi kebutuhan tersendiri dalam pembangunan, untuk menciptakan kebijakan dan infrastruktur yang dapat bermanfaat bagi semua kalangan. Inilah yang wajib didukung oleh segenap elemen yang ada di lingkungannya, dengan pemberian ruang dan kesempatan yang cukup, sehingga perempuan dapat berkiprah secara leluasa untuk memberikan manfaat bagi sekitarnya.


Hal ini tidak terlepas dari sosok R.A. Kartini, sebagai contoh perempuan yang memiliki pemikiran dan upaya luar biasa, untuk memajukan perempuan di sekitarnya. Semangat R.A. Kartini dalam memajukan kaum perempuan di sekitarnya patut kita tiru, dalam menciptakan solusi yang mampu diaplikasikan terhadap permasalahan perempuan yang ada di sekitar kita. Progresivitas pemikirannya tidak terbatasi dan menjadi landasan kuat bagi upaya pemajuan kualitas perempuan Indonesia, meski dahulu raganya terkurung oleh adat dan tradisi. Untuk itulah peringatan Hari Kartini ini, hendaknya menjadi cerminan bagi perempuan Indonesia, untuk terus maju berkontribusi dalam berbagai sektor, serta melawan ketidakadilan gender yang masih sering kita dapati meski era demi era sudah berganti.

Pendim 0707 

Komentar